![]()
|

![]() |
RAM Terbaik - RAM (Random Access Memory) pengertian mudahnya adalah penampung sementara perintah/ command yang akan diteruskan ke processor. Semakin besar RAM, semakin banyak perintah yang dapat disimpan. RAM yang sering ditemui sekarang adalah DDR3 & DDR4, sedangkan DDR2 sudah sangat jarang digunakan begitu juga DDR.
Perbedaan: Memilih RAM terbaik untuk Anda sebenarnya tidak sesulit dalam memilih processor maupun motherboard. Secara garis besar hanya ada 3 pertimbangan, yaitu BRAND, SPEED & KONFIGURASI. Biasanya brand yang bagus memiliki harga diatas rata-rata dengan dukungan fitur seperti heatsink, fitur seperti XMP Profile maupun LED RGB sebagai kosmetik.
Selanjutnya adalah SPEED, DDR4 memiliki default value pabrikan paling kecil di 2133MHz sedangkan DDR3 umumnya default paling kecil adalah 1333 MHz. Namun yang sekarang lebih banyak beredar adalah DDR3 1600MHz. Dari fakta ini dapat kita simpulkan bahwa DDR4 memiliki performa yang lebih baik dibanding DDR3. Baca juga: Panduan Memilih Motherboard yang Mumpuni Konfigurasi RAM umumnya terbagi menjadi 3 yaitu single channel, dual channel dan quad channel. Single channel dapat menjadi pilihan untuk budget-build dimana memiliki harga lebih murah dibanding dual channel pada kapasitas yang sama. Konfigurasi single channel juga memiliki nilai positif dimana Anda dapat lebih mudah untuk upgrade di masa yang akan datang, karena slot yang terpakai masih satu. Dual Channel umumnya digunakan untuk para mainstream user, dengan konfigurasi ini performa keseluruhan sistem dapat meningkat 5-15% tergantung scenario aplikasi yang dijalankan. HAL PENTING YANG PERLU DICATAT adalah jika anda menggunakan AMD APU khususnya RYZEN APU, sangat tidak disarankan menggunakan konfigurasi SINGLE CHANNEL, dimana performa khususnya dalam scenario gaming akan menurun sampai 40%. Mengapa? karena GPU dalam APU tidak memiliki VRAM (Video Memory) nya sendiri, sehingga RAM memiliki peran penting dalam mendukung GPU dalam bekerja. Quad Channel umumnya hanya digunakan oleh enthusiast user, terdapat di motherboard kelas atas dengan harga diatas 5 jutaan dan hanya di dukung oleh processor seri tinggi seperti AMD ThreadRipper dan Core i9.
Pelajari jenis RAM terbaik Anda agar dapat sesuai pada socket motherboard. Untuk AMD Ryzen ke-atas dan Intel Gen 6 ke-atas sudah menggunakan DDR4. Selain umumnya menggunakan DDR3, dan DDR2 untuk PC lawas. Kebanyakan dan hampir semua RAM bergaransi seumur hidup (Lifetime Warranty). Pastikan jika Anda ingin membeli RAM maka belilah di toko komputer bergaransi resmi sehingga jika ada kerusakan maka Anda akan mudah garansi / claim, dan tentunya ini menghemat biaya Anda tanpa perlu membeli RAM baru. Cukup mudah kan memilih RAM Terbaik untuk Anda?
Step 5: Memilih Hardisk (HDD)? Gampang Kok Sumber: google (pic) |
|